Yosnardi Sirkas Kembali Pimpin DPC PKS Tapos Depok

DepokNews –Dengan berakhirnya masa tugas Ketua dan Kepengurusan DPC PKS Tapos kota Depok periode 2014-2017, maka PKS DPC Kecamatan Tapos mengadakan Muscab IV.

Kegiatan tersebut  dilaksanakan pada hari Ahad 26 November 2017 di Graha Gemilang Jatijajar sebagai untuk memilih Ketua dan Kepengurusan DPC PKS Tapos untuk periode 2017-2020.

Acara tersebut diselenggarakan selain dihadiri oleh internal struktur partai dari DPD, DPC, DPRa, tokoh internal dan Kader perwakilan UPPA, hadir pula Walikota Depok serta sejumlah tokoh masyarakat eksternal Tapos seperti KH. Ajeng Fakhrudin, H.Kamil Rayana, H. Junaedi, dll serta pejabat wilayah seperti Camat, Lurah sekecamatan Tapos, LPM Kec.Tapos.

Acara yang dipandu oleh MC Tata Khan (komika stand up comedy) diawali dengan pembacaan ayat suci AlQuran, Lagu Indonesia Raya, dan Mars PKS. Dilanjutkan dengan sambutan -sambutan.

Sambutan pertama dari ketua Panitia Muscab IV, Ustad Nuryana . Kemudian sambutan Ketua DPC PKS Tapos periode 2014-2017, Ustad Yosnardi Sirkas. Disusul dengan sambutan dari Ketua DPD PKS Depok, Ustad Hafid Nasir. Dan terakhir sambutan Walikota Depok yaitu DR. KH. Mohammad Idris, MA yang sekaligus membuka acara Musyawarah Cabang IV DPC PKS Tapos Depok.

Setelah break time sholat Dzuhur dan Makan Siang acara dilanjutkan dengan persidangan yg diikuti para pengurus DPC/DPRa & juga beberapa kader aktif yg diundang dgn agenda penyampaian LPJ Ketua dan Kepengurusan DPC PKS Tapos Periode 2014-2017. Selesai membacakan LPJ nya, Ketua DPC Ustad Yosnardi Sirkas menyerahkan berkas LPJ kepada Ketua DPD PKS Depok untuk ditindaklanjuti. Apakah LPJ tersebut diterima atau tidak. Mayoritas peserta Muscab menerima LPJ Ketua DPC dan Kepengurusan periode 2014-2017.

Panitia Pemilihan Muscab Ustad Agus Salim lalu menyatakan ketua DPC dan Kepengurusan nya periode 2014-2017 berstatus Demisioner.

Kemudian Sekretaris Umum DPD PKS Depok Ustad Yusuf Saputra membacakan SK Pengangkatan Ketua DPC dan Kepengurusan PKS Tapos Depok Periode 2017-2020 yang dipilih berdasarkan hasil penjaringan/pemilihan internal kader. Dengan Susunan Kepengurusan sbb:

Ketua: Yosnardi Sirkas Sekretaris: Subehi
Fatrulloh
Bendahara: Zainal
Zayadi
Kaderisasi: Moch.
Mamuri

Dalam sambutan atas terpilihnya kembali sebagai ketua DPC PKS Kec. Tapos, Ustad Yosnardi Sirkas meminta keikhlasan dan kesediaan peserta Muscab untuk bersama -sama memperjuangkan dan memenangkan partai dakwah PKS di Tapos.

“Kami mohon keikhlasan dan dukungan seluruh kader PKS Kecamatan Tapos,” katanya singkat.

Dengan sesekali diiringi hiburan tim nasyid Nawfa, acara berlangsung khidmat dan meriah.

Tepat pukul 15.00 dengan dibacakan doa penutup oleh Bapak Ustadz Achmadin , acara Musyawarah Cabang IV DPC PKS Tapos berakhir.