Menu

Dark Mode

Menu

Dark Mode

Metro Depok

Vaksin Tahap Dua Didistribusikan Ke 60 Fasilitas Kesehatan

badge-check


					Vaksin Tahap Dua Didistribusikan Ke 60 Fasilitas Kesehatan Perbesar

Depoknews– Distribusi vaksin gelombang kedua mulai dilakukan Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Farmasi Kota Depok.

Distribusi vaksin dari Gudang Farmasi Kota Depok akan dilakukan ke 60 fasilitas kesehatan (faskes) yang terdiri dari Puskesmas, Rumah Sakit (RS) Swasta, dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Depok.

Kepala UPTD Farmasi Kota Depok, Imelda mengatakan, sebanyak 6.350 vial hari ini didistribusikan ke faskes. Nantinya, vaksin tersebut akan diberikan kepada 63.500 sasaran.

“Vaksin ini untuk melanjutkan pelaksanaan tahap dua yang diberikan kepada lansia, tokoh agama, pedagang pasar, guru, ASN, TNI, Polri, dan pelayan publik lainnya,” tuturnya. Jumat (12/03/21).

Dikatakan Imelda, dalam proses distribusi vaksin dikawal ketat oleh unsur TNI-Polri. Pengawalan dilakukan dari gudang farmasi hingga ke faskes.

“Proses distribusi vaksin sampai dibawa ke faskes dikawal langsung oleh petugas TNI dan kepolisian,” ungkapnya.

Menurutnya, saat proses penjemputan vaksin, petugas kesehatan harus membawa vaccine carrier atau box penyimpanan. Sebab, suhu penyimpanan vaksin harus menenuhi syarat yaitu 2-8 derajat celcius.

“Karena itu wajib membawa vaccine carrier yang dilengkapi dengan cool pack yang sesuai,” tandasnya

Facebook Comments Box

Read More

Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok

28 March 2025 - 13:36 WIB

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Trending on Metro Depok