Menu

Dark Mode

Menu

Dark Mode

Peristiwa

Tragis, Mayat Bayi Perempuan Tersangkut Sampah Kali Ciliwung

badge-check


					Tragis, Mayat Bayi Perempuan Tersangkut Sampah Kali Ciliwung Perbesar

DepokNews- Warga sekitar kali Ciliwung Kelurahan Ratu Jaya, Kecamatan Cipayung digegerkan dengan temuan sesosok mayat bayi tersangkut di sampah-sampah. Mayat bayi yang menyerupai boneka itu mengambang di bantaran kali.

Diduga mayat bayi malang tersebut sengaja dibuang oleh orangtuanya.

Kapolsek Pancoran Mas Kompol Hamonang Nadapdap memperkirakan mayat bayi tersebut baru berusia tiga hari dan sengaja dibuang orang tuanya.

Kapolsek Pancoranmas Kompol Hamonangan Nadapdap mengutarakan, pada saat ditemukan warga, mayat bayi tersangkut ditumpukan sampah pada Sabtu sore sekitar pukul 15.30 WIB. Warga yang melihat mayat langsung melaporkan kejadian tersebut ke kepolisian.

“Kami yang mendapat laporan langsung datang lokasi dan ternyata mayat bayi perempuan mengambang dengan posisi tengkurap berada di dalam karung,” katanya.

Dirinya menjelaskan warga yang menemukan awalnya sempat mengira mayat bayi perempuan itu adalah boneka. Sehingga banyak masyarakat yang tidak menghiraukan apalagi di lokasi kejadian banyak tumpukan sampah.

“Kalau tumpukan sampah, sampah nya bermacam-macam, bisa boneka juga, dan pada saat ditemukan kondisi bayi juga masih ada tali pusarnya,” paparnya.

Jenazah bayi telah dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati. Beberapa saksi di lokasi juga sudah diperiksa.

“Semua saksi yang pertama kali melihat mayat kami telah periksa. Selanjutnya kami terus menyelidik kasus ini, ” tandasnya.(mia)

Facebook Comments Box

Read More

Spion Mobil PKS Cimanggis Depok Dicuri Maling

9 January 2024 - 05:41 WIB

Polres Metro Depok Berupaya Buru Pelaku Eksibisionis di Angkot D05

18 October 2023 - 18:20 WIB

Satpol PP Kota Depok Cepat Tanggap dalam Penertiban Pengemis Berkostum Kuntilanak dan Pocong

16 October 2023 - 10:48 WIB

Pelaku Pembunuhan Seorang Warga Beji Depok Berhasil Diringkus

8 March 2023 - 14:28 WIB

Ular Sanca Sepanjang 2 Meter Masuk Pemukiman Warga, Damkar Depok Minta Warga Lapor Jika Ada Hewan Berbahaya

30 November 2022 - 19:33 WIB

Trending on Headline