Syafrudin Siap Bermitra dengan Pemkot Dan Akomodir Warga

DepokNews—Syafrudin ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji terpilih siap bermitra dengan Pemkot Depok dan mengakomodir semua elemen warga.

“Sebagai mitra kerja pemerintah yakni kami mengembangkan proses kesejajaran yang saling terbuka, bertanggungjawab, demokratis, jujur dan transfaran,”katanya kepada wartawan pada Rabu (4/9) di Kukusan.

Sebagai mitra kerja pemerintah yakni mengembangkan proses kesejajaran yang saling terbuka, bertanggungjawab, demokratis, dan jujur antara dan pemerintah dalam proses perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan pembangunan, serta memberikan masukan-masukan atas pelaksanaan penyelenggaraan pemerintahan.

Dirinya akan dapat bekerja dan bersinergi dengan Pemerintah Kelurahan dalam membangun Kelurahan yang semakin lebih baik, Sehingga hasilnya dapat dinikmati oleh seluruh warga masyarakat.

“Kita akan melanjutkan pembangunan Kukuasan yang lebih baik, kita sambut program program pemkot. Kami mohon dukungannya kepada seluruh warga masyarakat khususnya para Ketua RW dan RT serta Pemerintahan untuk bersama-sama mewujudkan pembangunan di wilayah Kelurahan Kukusan, “katanya.

Dia menyatakan pihaknya akan merangkul para ketua RW dan RT.

“Kami akan rekrut ketua RW untuk masuk dalam struktur kepengurusan agar bisa lebih bersinergi dengan seluruh kalangan masyarakat. Bagaimana pun, para ketua RW RT ini lebih memahami kebutuhan lingkungan dan karakter masyarakat di lingkungannya masing-masing,”katanya.

Dirinya mengucapkan terima kasih kepada warga yang sudah mempercayai dirinya untuk menjadi ketua LPM Kelurahan Kukusan.

“Kami ucapkan terima kasih kepada warga yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami menjabat sebagai ketua LPM,” katanya.

Kedepannya dirinya akan melakukan penyusunan kepengurusan dan melanjutkan program yang sudah dilaksanakan oleh ketua LPM sebelumnya.

Dia menilai pembangunan infrastruktur di Kukusan dinilai sudah baik dan kedepannya akan melakukan pengembangan di dibidang seni, budaya dan bidang lainnya.

“Kedepannya kami selalu siap bersinergi dengan Kelurahan maupun warga masyarakat, untuk menampung aspirasi, dilanjutkan ke Pemerintah Kota melalui Kelurahan,” katanya.