Resmi, PSI Depok Dukung Rindu di Pilgub Jabar

DepokNews- Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jawa Barat (Jabar), menyerahkan langsung dukungan Pilgub Jabar kepada Ridwan Kamil, yang maju bersama Uu Ruzhanul Ulum.
Dukungan resmi kepada pasangan dengan julukan Rindu ini, diserahkan dalam Kopi Darat Khusus (Kopdarsus) DPW PSI Jabar di Fave Hotel Subang, Rabu (21/2/2018).
Dalam kopdarsus tersebut turut dihadiri Ketua DPW PSI Jabar Iwan Koswara beserta jajaran pengurus, Calon Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, serta perwakilan DPD PSI se-Jawa Barat.
Ketua PSI Kota Depok, Ferry Batara membenarkan kalau DPW PSI Jabar telah memberikan dukungan resmi kepada paslon Rindu. PSI Jabar sepakat mendukung paslon nomor urut 1 di Pilgub Jabar 2018 ini lantaran pasangan ini yang memilih DNA yang sama dengan PSI.
“Kami siap mendukung Rindu, karena pasangan ini masih muda serta memiliki rencana strategis dalam membangun wilayah Jabar termasuk Depok nantinya,” jelasnya, Kamis (22/2/2018).
Pihaknya akan menggerakkan mesin partai untuk mensosialisasikan Rindu di setiap pelosok di Kota Depok. 11 DPC PSI di Kota Depok juga akan di instruksikan bergerak bersama untuk memenangkan Rindu di Depok.
Sebelumnya, Ketua DPW PSI Jabar Iwan Koswara mengatakan, dalam Kopdarsus secara resmi PSI Jabar telah sepakat untuk memberikan dukungan kepada pasangan Rindu yang memiliki nomer urut 1 di Pilgub Jabar 2018 itu.
“Dukungan telah resmi kita berikan kepada pasangan Rindu, karena hanya pasangan ini yang memilih DNA yang sama dengan PSI, beliau masih muda dan punya strategi serta rencana tata kelola pemerintahan yang sudah terbukti di Kota Bandung, jadi jika diaplikasikan di Jabar sangat luar biasa,” terang Iwan.
Iwan menegaskan bahwa PSIĀ  yang berada di 27 kabupaten/kota sudah sepakat untuk mendukung pasangan Rindu.
“Ada 34 ribu anggota aktif yang tercatat di KPU dan itu menjadi modal utama di Pilgub Jabar untuk Ridwan Kamil,” ujarnya.
Dukungan diberikan kepada Ridwan Kamil ini merupakan sejarah partai baru partai anak muda, untuk kemudian mendorong anak muda yakni Ridwan Kamil untuk memimpikan Jawa Barat.
“Kalau secara administrasi sudah, tadi sudah kita tanda tangani dan siap mendukung Rindu. Kita sudah melakukan rekomendasi kemudian DPP akan mengeluarkan SK dukungan secara resmi,” katanya.
Sementara itu, Ridwan Kamil merasa bersyukur mendapatkan dukungan dari PSI. Sebab, partai yang beranggotakan anak muda itu berkeinginan untuk mendukungnya bersama Uu Ruzhanul Ulum di dalam Pilgub Jabar 2018. Ia pun menegaskan kalau dirinya sudah mendapatkan surat dukungan dari PSI yang diserahkan oleh Ketua DPW PSI Jabar Iwan Koswara saat acara Kopdarsus.
“Nantinya pada 2 Maret saya ketemu dengan Ketua Umum PSI, Grace Natalie,. Namun secara administrasu surat dukungan itu sesuai mekanisme partai,” tutup Ridwan.(mia)