Remaja Masjid Nurul Fikri Selenggarakan NoBar Film G30S/PKI

DepokNews — Remaja Masjid Nurul FikriĀ  bakal nonton bareng (nobar) Film Pengkhianatan Gerakan 30 September (G30S) PKI. Kegiatan ini akan digelar di di lapangan Masjid Nurul Fikri, Jl. Situ Indah – RTM Kelurahan Tugu Depok, Sabtu (30/9/2017) .

Nobar ini akan di hadiri oleh anggota DPRD Kota Depok Dra. Sri Utami, MM, Lurah Tugu, Tokoh masyarakat, Ketua RT dan Warga khususnya di RW 10 Tugu.

Film Pengkhianatan Gerakan 30 September (G30S) PKI di gelar oleh Remaja Masjid Nurul Fikri (Risalah NF) yang bekerja sama dengan DKM Masjid Nurul Fikri, NF Peduli, Karang Taruna RW 10, dan Asrama Mahasiswa STT NF

Di perkirakan sekitar 400 warga akan hadir dalam acara ini. Dalam Nobar ini akan disediakan snack dan kopi gratis.

Tujuan kegiatan nobar film tersebut menjadi salah satu cara untuk mengingatkan warga dengan sejarah pengkhianatan terhadap Pancasila. Ujar Krisna Panji selaku ketua pelaksana.