Menu

Dark Mode

Menu

Dark Mode

Peristiwa

Potong Jalur Cepat, Ojek Online Tewas Tertabrak Truk di Margonda Depok

badge-check


					Potong Jalur Cepat, Ojek Online Tewas  Tertabrak Truk di Margonda Depok Perbesar

DepokNews–Suyatmin seorang pengemudi ojek online tewas usai mengalami kecelakaan di Jalan Margonda tepatnya di depan Rumah Makan Sate Senayan,Kecamatan Beji pada Jumat (12/9).

Kanit Laka Satlantas Polresta Depok Iptu Joko Irwanto mengatakan peristiwa kecelakaan di Jalan Margonda depan Resto Sate , Kelurahan Kemirimuka, Kecamatan Beji.

Kecelakaan berawal saat pengemudi motor Honda Beat B 3952 STL dikemudikan Suyatmin,36, mencoba masuk ke jalur cepat dari arah belakang langsung ditabrak truk Hino B 7755 TGB dikemudikan Mianto,32.

Korban seketika meninggal di tempat akibat pecah kepala digilas ban truk.

Jenasah sama anggota sudah dibawa ke RS PMI Bogor untuk di Ver.

Hasil penyelidikan anggota Laka di TKP, lanjut Iptu Joko, yang menjadi tersangka dalam kecelakaan tersebut yaitu pengemudi Ojol.

Posisi truk di jalur cepat sudah benar.

Ojol ini dari arah utara ke selatan jalur lambat langsung motong ke jalur cepat yang sebenarnya tidak boleh khusus untuk kendaraan mobil atau besar.

Dalam peristiwa ini, Iptu Joko menambahkan kerugian materil hanya pada kerusakan unit motor yang mengalami rusak berat.

Motor korban sama truk serta pengemudi sudah diamankan ke kantor Unit Laka Lantas di Jalan Merdeka.

Untuk pengambilan jenasah di RS PMI Bogor masih menunggu kabar dari pihak keluarga korban.

Facebook Comments Box

Read More

Spion Mobil PKS Cimanggis Depok Dicuri Maling

9 January 2024 - 05:41 WIB

Polres Metro Depok Berupaya Buru Pelaku Eksibisionis di Angkot D05

18 October 2023 - 18:20 WIB

Satpol PP Kota Depok Cepat Tanggap dalam Penertiban Pengemis Berkostum Kuntilanak dan Pocong

16 October 2023 - 10:48 WIB

Pelaku Pembunuhan Seorang Warga Beji Depok Berhasil Diringkus

8 March 2023 - 14:28 WIB

Ular Sanca Sepanjang 2 Meter Masuk Pemukiman Warga, Damkar Depok Minta Warga Lapor Jika Ada Hewan Berbahaya

30 November 2022 - 19:33 WIB

Trending on Headline