Peringati 40 hari Pesantren Al-Hikam Gelar Bedah Buku KH. Hasyim

DepokNews — Depok-Dalam rangka memperingati 40 hari wafatnya KH. Hasyim Muzadi, Pesantren Al-Hikam akan menyelenggarakan bedah buku dan tahlil. Hal itu dibenarkan oleh Direktur Kulliyatul Qur’an Al-Hikam, Depok Dr. Arif Zamhari.

Menurutnya, rangkaian kegiatan tersebut bagian dari mendoakan almarhum melalui pembacaan surat yasin, tahlil dan khataman Al-Qur’an. Salah satu tujuannya, adalah agar semua amal ibadahnya diterima dan dosa-dosanya diampuni Allah SWT.

“Rangkaian kegiatan ini dimulai dengan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Hikam pada 22 April 2017. Selanjutnya, pada Minggu 23 April 2017 selepas sholat dzuhur acara bedah buku dua sesi. Setelah sholat Isya’ dilanjutkan dengan pembacaan dzikir, tahlil dan doa untuk almarhum. Rangkaian kegiatan itu dipusakan di Pesantren Al-Hikam Depok,”ujar menantu almarhum KH. Hasyim Muzadi ini saat ditemui dikediamannya. Pesantren Al-Hikam, Kukusan, Beji, Jumat (22/4).

Arif mengungkapkan, dalam acara bedah buku nantinya terdapat empat buah buku tentang KH. Hasyim Muzadi yang terbagi menjadi dua sesi. Diantaranya: buku Biografi KH. A. Hasyim Muzadi Ngaji Hidup Mengasah Kehidupan, penulis: Alm. A. Millah Hasan dan buku “Dakwah bil Hikmah (Reaktulaisasi ajaran Wali Songo Perjuangan dan Pemikiran KH. Hasyim Muzadi) penulis Sofiuddin.
Sedangkan, pada sesi kedua seusai sholat Ashar yaitu: “Islam Moderat Untuk Perdamaian Global (Jembatan Islam dan Barat) ” dan Kearifan Lokal Sebagai Modal Sosial dan Bahaya Islam Trans Nasional oleh Tim Watimpres.

” Diharapkan dengan bedah buku nantinya bisa mengetahui lebih dalam pemikiran dan perjuangan KH. Hasyim Muzadi. Terlebih lagi, bisa melanjutkan perjuangannya untuk bangsa dan Negara ini,”paparnya.

Menurut panitia penyelenggara Ust. Syauqu mengungkapkan sejumlah tokoh akan hadir dalam rangkaian acara seperti KH. Sholahuddin Wahid akan membuka acara bedah buku. Selain itu, pada acara Yasin dan Tahlil nantinya akan hadir Mensos RI Khofifah Indar Parawansa, Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

“Mohon doanya untuk acara nanti. Kita sudah menyebar undangan untuk peringatan 40 hari Abah kepada para Kiyai, NU, pejabat Tinggi Negara, kolega, dan lainnya,”paparnya.