Penyebab Banjir di ARH Saat Hujan, DPUPR Bersihkan Sampah di Gorong-Gorong Inlet Setu Pladen

DepokNews – Kerap menimbulkan banjir di Jalan Arif Rahman Hakim (ARH) ketika hujan deras, Dinas Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok akhirnya membersihkan sampah Sampah yang menumpuk di Gorong-gorong saluran inlet Situ Pladen.

Kepala DPUPR Kota Depok, Dadan Rustandi menuturkan, pembersihan sampah tersebut dilakukan lantaran Ketika hujan turun jalan di Arif Rahman mengalami banjir. Salah satu penyebab banjir tersebut lantaran adanya penyumbatan akibat banyaknya sampah yang menumpuk.

“Ya, di lokasi ini sering terjadi genangan hingga banjir, jika hujan lebat. Untuk itu, kami mengirimkan satu regu Satuan Tugas (Satgas) yang terdiri dari 10 orang guna melakukan pengangkatan sampah di gorong-gorong saluran inlet Setu Pladen,” ujarnya, Senin (19/04/21).

Dikatakan Dadan pada saat pembersihan tersebut sampah yang banyak ditemukan yaitu sampah plastik, styrofoam, ranting dan lain-lain.

“Paling banyak memang sampah plastik. Lokasi ini sering kami bersihkan, namun sampah ada lagi dan lagi. Warga juga sudah kami edukasi,” terangnya.

Terakhir, dirinya mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan. Dengan tidak membuang sampah secara sembarangan.

“Hari ini sudah dibersihkan, mudah-mudahan tidak banjir lagi,” tutupnya.