Peduli Warga Terdampak Covid-19, Komunitas Sahabat Depok Bakal Tebar 5.000 Kg Beras

DepokNews—Komunitas Sahabat Depok terus berkiprah untuk memberikan manfaat bagi sesama, terlebih di masa sulit akibat pademi covid-19.

Setelah melakukan penyemprotan disinfektan di banyak masjid dan memberikan sumbangan APD ke para tenaga medis, kini Komunitas Sahabat Depok akan berbagi beras kepada warga yang terdampak wabah covid-19.

Sekjen Komunitas Sahabat Depok, Fajar Martiono menjelaskan, Pandemi Covid19 tidak saja berdampak pada sektor kesehatan saja, tapi kebijakan pemerintah tentang Stay at Home dan Social Distancing dan sekarang sudah diterapkan PSBB (Pembatasan Sosial Bersekala Besar) memberi dampak ekonomi pada rakyat juga.

“Banyak sekali saudara kita yang saat ini mengalami kesulitan ekonomi, maka kami mengetuk para dermawan untuk secara bersama-sama membantu saudara kita yang mengalami kesulitan tersebut. Kami menggalang donasi untuk membantu warga dengan beras, target kami bisa mencapai 5.000 kg beras syukur lebih agar makin banyak warga yang terbantu,” kata Fajar Martiono.

Saat ini kita memang harus saling menguatkan, saling peduli dan mengokohkan semangat kebersamaan, lanjut Fajar Martiono.

“Kami akan menggulirkan Program Tebar 5000 Kg dan menawarkan kepada anggota Komunitas Sahabat Depok dan masyarakat umum lainnya untuk berkontribusi secara riil,” tambah Fajar Martiono.

Donasi bisa dalam komitmen bentuk beras minimal kemasan 5kg atau dalam bentuk dana.

Nilai beras dalam kemasan 5 kg sebesar Rp.75.000,-/karung dan bisa kelipatanya (misalnya 5 kg, 10kg, 15 kg, 20 kg).

Bila dalam bentuk cash bisa Transfer rek

✅ Rek BRI Syariah 103 025 3368 a.n Resti bisa Vurwarin.
Untuk konfirmasi bisa menghubungi WA. 0812 128 7878 ( Anshari ).