Parpol di Depok Pilih Hari Terakhir Serahkan Berkas Bacaleg

Titik Nurhayati (Foto: Mia Nala Dini-DepokNews)
DepokNews- Sejumlah partai politik mendatangi Kantor KPU Depok, di Jalan Kartini Raya, Selasa (17/7/2018). Kedatangan mereka guna menyerahkan berkas persyaratan Bacaleg untuk Pileg 2019. Kebanyakan parpol datang bersama sejumlah kader dan Bacaleg, beserta ketua dan sekretaris.
Ketua KPU Kota Depok, Titik Nurhayati mengatakan kebanyakan parpol memilih hari terakhir untuk penyerahan berkas. Namun, Titik mengaku tidak mengetahui alasannya mengapa hari terakhir menjadi pilihan sejumlah parpol di Depok.
“Kita pengennya jangam hari terakhir yang ramai. Apalagi pendaftaran sudah dibuka jauh-jauh hari,” ujarnya.
Titik mengatakan dari parpol yang sudah menyerahkan berkas, rata-rata seluruh parpol mengambil 100 persen kuota yang ada. Artinya kalo 50 full bacaleg, mak akan ada ratusan bacaleg.
Saat ini masih masa ferivikasi, ada beberapa yang perbaikan. Harus sesuai yang di SK-kan, PB 1, PB 2 nama sesuai identitas.

“Harus diteliti betul, semua identitasnya. Dari parpol yang menyerahkan, semua lengkap, dan sudah diberikan tanda terima,” tutup Titik.(mia)