Mahasiswa dan Organ Kepemudaan Sebut Hardiono Sosok Yang Tepat Pimpin Depok

DepokNews- Langkah mantan Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok yang saat ini menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Hardiono menjadi Wali Kota Depok nampaknya kian berjalan mulus. Pasalnya dukungan dari berbagai kalangan mulai dari warga, mahasiswa organisasi kepemudaan terus mengalir.

Pengurus ormas kepemudaan Betawi Depok, Ahmad Hapis mengatakan bahwa Depok membutuhkan figur seperti Dokter Hardiono.

“Depok butuh sosok yang bisa memperbaikin pembangunan dari berbagai lini, seperti sosok Dokter Hardiono yang bisa kita liat pada saat ini terdepan dalam membenahi Kota Depok dalam menanggapi virus Corona,” kata Hapis saat dikonfirmasi. Jum’at (14/3/2020).

Menurutnya pembangunan di Kota Depok selama ini hanya bertumpu di Margonda. Untuk itu perlu pemimpin yang punya gagasan untuk menjadikan Depok lebih maju.

“Kita lihat pembangunan yang ada yang hanya di dominasi di kawasan Margonda dan Cibubur.Nah, ini ada apa? Bukan yang sekarang tidak cakap, yang sekarang bagus, tapi menurut saya Depok butuh sosok yang dicintai seperti Dokter Hardiono yang berwawasan luas dan mengedepankan kebhinekaan,” tuturnya.

Tidak hanya Hapis, salah satu organ mahasiswa Kota Depok bernama Richi dari Ikatan Kajian Intelektual Muda dan Mahasiswa Depok menyatakan dukungan kepada sosok Hardiono.

“Kami dukung, tidak ada yang lebih pantas dari Pak Hardiono. kami lihat sosok pak Hardiono ini tepat menggantikan paradigma lama menunju paradigma milenial yang ke depan seluruhnya masuk digital,” ucapnya.

Richi juga mengatakan, Depok selama lima tahun perubahanya tidak seperti tetangganya di Bodetabek.

”Ke Kota dan Kabupaten Bekasi, Tangsel dan Kota Tanggerang, Depok seperti ini aja selama lima tahun. Oh, tapi kan ada alun-alun, maka kami jawab alun-alun bisa bikin penggangguran khususnya pemuda bisa terserap menjadi pekerja atau karyawan?” tegasnya