“Setelah kami (Anggota Bawaslu Kota Depok.red) melakukan rapat pleno, akhirnya memutuskan bahwa Ibu Luli Barlini sebagai Ketua Bawaslu Kota Depok,” jelas Koordinator Divisi (Kordiv) Pengawasan, Hubungan Masyarakat (Humas) dan Hubungan antar Lembaga (Hubal) Bawaslu Kota Depok, Dede Selamet Permana.
Sedangkan, Andriansyah menjadi Kordiv Hukum, Data dan Informasi, serta merangkap korwil Cipayung dan Pancoranmas, kemudian, Willi Sumarlin menjadi Kordiv Penindakan Pelanggaran serta korwil Cimanggis dan Tapos dan terakhir Sriyono menjabat sebagai Kordiv Penyelesaian Sengketa dan juga Korwil Sawangan dan Bojongsari.
“Bersyukur sekali atas kepercayaan yang telah diberikan Bawaslu, tentunya saya harus menjawab amanah ini dengan integritas dan kinerja yang makin baik,” ungkap Dede.
Ia berharap anggota Bawaslu Kota Depok dapat bekerjasama dengan baik, karena tahapan Pemilu 2019 sudah berjalan. Kemudian, lanjut Dede, sesuai dengan Undang-undang, nama Panwaslu berubah menjadi Bawaslu dan
sifat lembaga yang sebelumnya adhoc berubah menjadi lembaga tetap.
“Pada prinsipnya kami seluruh komisioner Bawaslu Kota Depok berkomitmen untuk menjaga soliditas dan juga mengawal jalannya pemilu sesuai dengan koridor dan kewenangan Bawaslu,” tutupnya.(mia)