Kepala DKUM Depok Himbau  Seluruh Koperasi di Depok Adakan RAT

Depoknews — Kepala Dinas Koperasi & Usaha Mikro (DKUM)  Kota Depok, Fitriawan menghimbau kepada seluruh Koperasi di Depok untuk segera menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) .

“Saya himbau seluruh koperasi di Depok untuk  mengadakan RAT. Bagi Koperasi Primer pada bulan Januari – Maret, sedangkan Koperasi Sekunder pada bulan April – Juni,” kata Fitriawan,  saat memberikan arahan pada acara Bimtek Penyusunan LPJ RAT yang diselenggarakan oleh Dekopinda Kota Depok, Rabu (11/1/ 2017).

Menurut Fitriawan, penyelenggaraan RAT sangat penting untuk mengevaluasi pengelolaan koperasi pada tahun sebelumnya dan merencanakan kegiatan pada tahun ini.

“Keaktifan koperasi bisa dilihat dari penyelenggaraan RAT tersebut. Koperasi yang baik akan menyiapkan RAT secara baik dan benar, serta diikuti oleh mayoritas anggota koperasi sebagai pemegang kebijakan koperasi,” tambah Fitriawan.

Fitriawan juga mengatakan akan bersinergi lebih erat lagi dengan Dekopinda untuk mengaktifkan beberapa koperasi yg tidak aktif dan membina koperasi yang aktif untuk meningkatkan lagi menjadi koperasi sehat. “Koperasi yang sehat akan memberikan kesejahteraan bagi anggotanya,” tegas Fitriawan.

Sedangkan Teguh Prajitno sebagai Ketua Dekopinda Kota Depok pada Bimtek tersebut  menyampaikan bahwa pentingnya LPJ.

“Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) sangat penting utk memastikan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan pengurus koperasi. LPJ akan digunakan sebagai bahan evaluasi yg komprehensif dan bahan pertimbangan kegiatan berikutnya,” katanya.

Bimtek diikuti oleh 56 pengurus dari berbagai koperasi di Kota Depok