Juara 2 Daur Ulang, Siswi SMP Sulap Botol Bekas Menjadi Hiasan

DepokNews — Berkat kreativitasnya menyulap botol bekas menjadi hiasan berbentuk pohon kelapa, Siswi SMP PGRI Kalimulya raih juara 2 Lomba Daur Ulang dalam rangkaian Depok Expo 2017 bersaing dengan kompetitor lainnya yang didominasi kaum ibu.

Zhivani Anggelita (13 tahun) merasa senang bisa meraih juara 2 dalam lomba tersebut, awalnya merasa takut karena harus bersaing dengan ibu-ibu.

“Awalnya takut, tapi yakin saja,” ujar siswi kelas 2 smp ini.

Zhivani mengaku sudah sejak lama belajar mendaur ulang barang bekas. Menurutnya barang bekas masih bisa digunakan menjadi barang layak pakai yang baru. Melalui ketrampilan tangannya inilah dia mengajak teman sebayanya agar peduli terhadap lingkungan.

“Yuk mulai sekarang, kita menjaga lingkungan,” ajaknya.

Adapun hadiah yang ia dapatkan berupa uang yang diakuinya akan ditabung dan dipergunakan nanti saat dibutuhkan.