Menu

Dark Mode

Menu

Dark Mode

Metro Depok

Imam Musanto Center Terus Bergerak Untuk Masyarakat Depok

badge-check


					Imam Musanto Center Terus Bergerak Untuk Masyarakat Depok Perbesar

DepokNews- Imam Musanto Center (IMUN) semakin bergerak untuk melayani masyrakat yang sedang membutuhkan. Salah satu contohnya adalah melakukan fogging untuk demam berdarah di wilayah Pancoranmas.

Selain itu, sosialisasi pencegahan penyakit DBD juga COVID-19 terus dilakukan. Agar masyarakat tidak lengah, meski saat ini mengalami penurunan.

“Kami bergerak untuk masyarakat. Saat ini kami melakukan fogging di wilayah Pancoranmas. Juga sekalian memberikan sosialisasi bahaya DBD juga COVID-19. Dengan menginformasikan soal pemakaian masker, jaga jarak, dan menjaga kesehatan,” kata Ketua IMUN Center Imam Musanto.

Imam Musanto yang juga Anggota Komisi A DPRD Depok ini menjelaskan, IMUN terbentuk dari kumpulan relawan, simpatisan yang mendukung program kerja pihaknya sejak dilantik sebagai anggota legislatif hingga kini.

IMUN beranggotakan 35 orang, namun dalam perkembangannya dan kiprah di masyarakat terus bertambah. IMUN bukan sekedar slogan saja, tapi diwujudkan dengan prestasi.

“Alhamdulillah bertambah anggotanya yang membantu kegiatan IMUN. Juga semakin membuktikan di masyarakat bagaimana kinerja IMUN dalam membantu masyarakat Depok,” jelas Imam.

IMUN berawal di era pandemi COVID-19, dimana orang butuh imun yang kuat untuk mencegah COVID-19. Kemudian IMUN terbentuk dengan rancangan melawan COVID-19, dengan menyosialisasikan ke masyarakat akan bahaya COVID-19.

“Saat ini kami bergerak dengan beberapa relawan, membantu apa yang dibutuhkan masyarakat,” terangnya.

Imam berharap, IMUN Center akan terus maju dalam membantu sesama.

“Doakan kami menjadi sebuah organisasi yang bisa berkiprah bagi masyarakat. Sesuai dengan slogan kami ‘Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lain’,” tutup Imam Musanto.(Mia)

Facebook Comments Box

Read More

Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok

28 March 2025 - 13:36 WIB

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Trending on Metro Depok