Forum SDM PKH Kota Depok Peduli dan Berbagi Pada Korban Bencana Alam Bekasi, Kerawang dan Subang

DepokNews–Bencana Alam yang kini banyak melanda negri ini, menjadi perhatian banyak dari kalangan masayarakat, komunitas, lembaga bahkan pemerintah. Terutama bencana alam di provinsi Jawa barat, menyadi perhatian Pengurus Forum SDM PKH Kota Depok. Kabupaten Bekasi, Kota Kaarawang dan Subang dalam waktu lalu meninggalkan duka tersendiri tidak hanya bagi korban dan warga sekitar, namun juga bagi kami seluruh rakyat indonesia.

Forum SDM PKH Kota Depok, hari ini menyalurkan bantuan  berupa kebutuhan pokok  kepada masyarakat korban bencana banjir di Kabupaten Subang, Kabupaten Bekasi dan Kota Karawang. Adapun bantuan yang disalurkan tersebut  berupa sembako seperti (Susu, Indomie, Sarden,) perlengkapan mandi (sabun mandi, sikat gigi, dan shampo), Kebutuhan balita dan anak – anak ( susu bayi, makanan bayi, pampers dan makanan ringan), Air Mineral dan kebutuhan lainya seperti alat kebersihan, selimut dan Handuk.

Bantuan ini langsung diserahkan oleh pengurus Forum SDM PKH kota depok ke tiga titik lokasi langsung, untuk lokasi Karawang diserahkan langsung ke poskoh di Desa Telukbuyung, lokasi Bekasi langsung diserahkan ke poskoh dapur umum PKH di kampung ceger, desa tanjung baru cikarang timur, Bekasi dan lokasi selanjutnya Subang diserahkan langsung di Poskoh Dapur umum Tagana di Jl Pamanukan, kel Pamanukan kec Pamunakan Kabupaten Subang. 

Saiful Muzani, Ketua Forum SDM PKH kota Depok menyampaikan bahwa bantuan ini adalah sebuah betuk kepedulian atas musibah yang terjadi. Dan sebagai bentuk dukungan kami untuk para korban bencana banjir untuk dapat memenuhi kebutuhan.

Virdian HM  sebagai  bidang sosial, masyarakat dan keagaman Forum SDM PKH Kota depok,  merasa sangat  bersyukur bahwa Forum SDM PKH  dapat terlibat membantu saudara kita yang terkena musibah. Dirinya menyatakan “kami (pihak forum) sangat berterimaksik kepada masyarakat kota depok yang terlibat dalam bantuan ini, karena bantuan ini adalah sebuah kesadaran dan bentuk peduli sesama. Dan kembali kita menguatkan nilai – nilai gotong royong di tengah masyarakat.