Menu

Dark Mode

Menu

Dark Mode

Metro Depok

DPR Nilai Pelaksanaan Pendidikan di Depok Baik

badge-check


					DPR Nilai Pelaksanaan Pendidikan di Depok Baik Perbesar

DepokNews–Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Ledia Hanifa Amaliah menilai, pelaksanaan pendidikan di Kota Depok sudah tergolong baik.

Terbukti dengan alokasi dana pendidikan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Depok sudah mencapai 30 persen.

Selain itu pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan menggunakan sistem zonasi sudah terlaksana dengan baik, perhatian untuk guru dan tenaga kependidikan pun semakin baik.

Dia mengatakan pada dasarnya memiliki Sumber Daya Manusia (SDM) yang luar biasa.

Ditambah dengan kehadiran perguruan tinggi ternama yang berada di Kota Depok, seperti Universitas Indonesia (UI) maupun Universitas Gunadarma.

“Kami rasa Depok ini keseluruhan sudah bagus tinggal bagaimana mengembangkan SDM yang dimilikinya menjadi lebih baik lagi. Seperti dengan meningkatkan minat baca, diadakannya e-Library, serta harus lebih ditingkatkan lagi prestasinya agar mendapat DAK dan DAU lebih besar lagi,” kata Ledia kepada usai Kunjungan Kerja (Kunker) Spesifik Komisi X DPR RI di aula lantai 5, Balai Kota Depok, Selasa (22/1).

Dikatakannya, ke depan Depok harus lebih memberikan perhatian lebih pada pendidikan inklusi.

Termasuk di dalamnya guru inklusi yang terlatih atau pelaksanaan program pendidikan hingga pencapaian tujuan belajar siswanya.

Apa yang sudah baik harus terus ditingkatkan, terlebih saat ini Depok menjadi sasaran masyarakat untuk tinggal karena letaknya yang berdekatan dengan DKI Jakarta.

Untuk itu, urusan pendidikan ini harus terus dipertahankan dan dikembangkan.Area lampiran

Facebook Comments Box

Read More

Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok

28 March 2025 - 13:36 WIB

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Trending on Metro Depok