Menu

Dark Mode

Menu

Dark Mode

Metro Depok

Disdik Depok Berencana Bangun Kelas Khusus Olahraga

badge-check


					Disdik Depok Berencana Bangun Kelas Khusus Olahraga Perbesar

DepokNews- Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok berencana membangun sekolah kelas khusus olahraga. Pembangunan sarana pendidikan tersebut direncanakan setingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP). 

Kepala Disdik Kota Depok, Mohamad Thamrin mengatakan, tujuan utama dibangunnya sekolah kelas khusus olahraga ini untuk memfasilitasi anak-anak yang memiliki minat di bidang olahraga, khususnya bagi atlet. Dengan begitu, diharapkan pendidikan mereka tidak tertinggal.

“Kita harap anak-anak tidak terbebani lagi dengan akademik, cukup melelahkan bagi atlet terutama mereka yang mengikuti kejuaraan,” jelasnya.

Thamrin menuturkan, pendidikan bagi atlet sangat penting. Sebab, imbuhnya, jika seorang atlet bersekolah di sekolah umum, dia terpaksa harus meninggalkan pelajarannya karena mengikuti perlombaan. 

“Kalau di kelas khusus ini, harapannya anak-anak ini bisa fokus di pengembangan minat olahraganya,” katanya. 

Dia menambakan, jika disetujui pembanguan sekolah kelas khusus olahraga akan dimulai pada tahun ajaran baru 2021/2022 mendatang. Pembangunan akan menggunakan gedung lama SD Negeri Depok Baru 5 yang dimerger. 

“Pembangunannya sementara menggunakan bekas SD merger yaitu SD Depok Baru 5,” jelasnya. 

Dirinya melanjutkan, untuk pembangunannya pihaknya telah berkoordinasi dengan Komite Olahraga Nasional Indonesa (KONI) serta Dinas Perumahan dan Permukiman (Disrumkim) Kota Depok. Termasuk, memasukan rencana pembangunan sekolah kelas khusus olahraga ini ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026 

“Kita sudah rapat dengan KONI, Disrumkim dan sudah kita ajukan. Jadi, tinggal eksekusi saja, makanya saya usulkan dimasukan ke RPJMD 2021-2026,” tandasnya.

Facebook Comments Box

Read More

Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok

28 March 2025 - 13:36 WIB

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Trending on Metro Depok