Menu

Dark Mode

Menu

Dark Mode

Politik

Data Menteri Ketenagakerjaan RI di Coklit KPU Depok

badge-check


					Proses coklit di kediaman Menaker (Foto: Mia Nala Dini-DepokNews) Perbesar

Proses coklit di kediaman Menaker (Foto: Mia Nala Dini-DepokNews)

DepokNews- Rumah Menteri Ketenagakerjaan RI, Muhammad Hanif Dhakiri di Permata Depok, Kecamatan Cipayung dilakukan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) oleh KPU Depok, Ahad (21/1/2018).

Hanif yang mengenakan kaos putih dan sarung abu-abu tersebut, mengaku berterima kasih kelada KPU atas coklit yang dilakukan di kediamannya. Pencocokan dara dari pemilih ini menjadi hal yang positif bagi masyarakat, untuk bisa melaksanakan pesta demokrasi nanti.

“Coklit ini adalah bentuk akurasi data langsung ke lapangan,” ujar Hanif.

Hanif menlajutkan, pemilu ini adalah mekanisme demokrasi lima tahun sekali, harus dapat mengajak masyarakat untuk menyambutnya dengan suka cita.

“Gunakan hak pilih anda, tidak perlu ribut-ribut, ramai, pake marahan sama tetangga. Cukup gunakan hak anda saja,” imbaunya.

Sementara itu, Ketua KPU Provinsi Jawa Barat, Yayat Hidayat mengatakan dalam coklit di kediaman Menaker, diharapkan dapat menjadi inspirasi masyarakat. Terutama masyarakat kelas menengah keatas untuk dapat berkontribusi dalam pelaksanaan coklit. Karena membuka akses ke masyarakat bukan sesuatu yang mudah.

“Petugas seringkali kesulitan mengakses ke kalangan atas. Semoga dengan Pak Menteri mau di coklit, menular ke masyarakat untuk mau membantu kami,” tegasnya.

Sedangkan Ketua KPU Kota Depok, Titi Nurhayati menjelaskan proses coklit bukan pemuktahiran pertama. Petugas Pemuktahiran Data Pemilih (PPDP) sudah mengingatkan ke publik, bahwa pemuktahiran data sedang dimulai.

“Karena itu kita mulai dari publik figure agar menukarkan spiritnya kepada masyarakat,” tutupnya.(mia)

Facebook Comments Box

Read More

Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq Kembali Unggul dalam Survei Lingkar Aktivis UI

28 October 2024 - 17:38 WIB

Di PWI Kota Depok Imam – Ririn Paparkan Empat Program Unggulan Dalam Melanjutkan Pembangunan Demi Kesejahteraan Masyarakat

2 October 2024 - 06:58 WIB

Di PWI Kota Depok Imam-Ririn Paparkan Visi – Misi Dalam Melanjutkan Pembangunan & Mensejahterakan Masyarakat

2 October 2024 - 06:35 WIB

PKS Kemirimuka dan Pondokcina Siap Totalitas Menangkan Imam-Ririn

29 September 2024 - 21:43 WIB

Warga RW 11 Tugu Depok Sambut Antusias Bang Imam

28 September 2024 - 14:51 WIB

Trending on Politik