Cerita Menarik “Kelas Menulis Buku” Program SaguSabu Kota Depok

DepokNews — Kota Depok mendapat kesempatan luar biasa untuk menyelenggarakan Kelas Menulis Buku melalui Program ‘SaguSabu’ (Satu Guru – Satu Buku) pada tanggal 6-7 Januari 2018.

PGRI Cabang Kecamatan Sawangan Kota Depok sebagai Event Organizer yang bekerja sama dengan Media Guru berhasil merekrut 100 orang peserta dalam waktu singkat, bukan hanya dari Kota Depok saja, bahkan ada satu peserta sengaja datang dari jauh Jayapura, Lampung, Jogja, Bogor, Jakarta, dan banyak lagi dari daerah lainnya.

Kebanyakan peserta hadir dengan latar belakang bukan sebagai penulis, namun begitu mengikuti acara Kelas Menulis Buku “SaguSabu” ini, seluruh peserta termotivasi untuk menulis buku.
Narasumber dari Media Guru, Eko Prasetio, Muhammad Ishsan, Bu Yully Rachmawati dengan apik membimbing dan memberikan Motivasi para peserta.

Yang paling menarik dari sesi kelas menulis ini adalah Segment MUTILASI NASKAH dan SIPNOPSIS TERPILIH.
Disegment Mutilasi Naskah, Narasumber mengupas tuntas tentang Naskah yang dibuat oleh seluruh peserta, narasumber memberikan arahan, bimbingan, dan mengkritisi naskah yang di buat secara spontan oleh peserta.

Yang lebih menarik lagi setelah Mutilasi Naskah, adalah Segment Sinopsis Terpilih. Di segment ini hasil Sinopsis yg di buat oleh peserta di sajikan secara apik dan menarik oleh Narasumber lengkap dengan contoh Cover dan Judul yg dibuat oleh Peserta. Satu persatu peserta yang terpilih sinopsis nya di minta maju, dan menceritakan singkat tentang buku yang akan di tulisnya, misalnya salah seorang peserta dari Papua, Ibu Sumerly Samosir guru SMPN 2 Jaya Pura. Ibu Sumerly yang sinopsisnya terpilih untuk di tayangkan senang sekali dan semakin termotivasi ketika di tayangkan Judul Buku berikut contoh cover buku yang dibuat oleh Team Kreativ Media Guru, bahkan ada peserta yang sinopsisnya terpilih untuk ditampilkan di depan menjadi haru saat ke depan dan melihat contoh cover bukunya, kebanyakan mereka tidak menyangka bahwa dirinya mampu untuk menulis buku.

Walhasil, kegiatan Kelas Menulis Buku dalam Program SabuSagu yang di selenggarakan dua hari ini, sangat terasa manfaatnya bagi peserta untuk mewujudkan impiannya dalam Menulis Buku.

Selamat Berkarya Bapak dan Ibu Guru.