BARAYA Berikan Vaksinasi Covid bagi 250 Warga di Rw.12 Abadijaya Depok

DepokNews–Barisan Relawan Al Ahya (BARAYA) melaksanakan program vaksinasi Covid-19 tahap pertama Pada Rabu, 18 Agustus 2021 dilapangan Lerina dan Aula Rw.12 Kelurahan Abadijaya, Sukmajaya Depok. Sebanyak 250 akan diberikan vaksinasi kepada warga masyarakat setempat.

Suhartono selaku Kordinator BARAYA dan pelaksana kegiatan ketika ditemui dilokasi menerangkan bahwa pelaksanaan ini adalah salah satu bentuk program kepedulian kami di BARAYA dan membantu serta mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi massal.

Saat ini kami berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada 250 warga yang akan mendapatkan vaksinasi tahap pertama, Sehingga diharapkan dengan adanya kegiatan vaksinasi kepada warga masyarakat dapat mengurangi penyebaran Covid 19 khususnya dilingkungan Rw.12 Abadijaya, Sukmajaya Depok. Ucap Hartono panggilan akrabnya..

Dalam waktu dekat BARAYA akan melakukan kegiatan yang sama di wilayah Pancoran Mas Depok. BARAYA terus akan melakukan kegiatan sosial ditengah masyarakat dan bentuk kepedulian lainnya, membantu pemerintah Kota Depok serta akan berusaha memberikan kontribusi terbaik bagi warga dan kota tercinta ini. Tegas hartono.

Dalam pelaksanaan vaksinasi turut Hadir Camat Sukmajaya, Kapolsek Sukmajaya, Lurah Abadijaya, Bimas dan jajaran instansi terkait lainnya.

Tito Ahmad Riyadi selaku Camat Sukmajaya menjelaskan bahwa kegiatan Vaksinasi massal ini sebagai upaya meminimalisir serta memutus mata rantai penyebaran Covid 19 di masyarakat.

Tito mengajak dan menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk mendaftarkan diri dan melakukan vaksinasi serta mengunjungi gerai-gerai pelaksanaan vaksin yang ada dilingkungan sekitar.

“Warga Tidak perlu takut, karna vaksinasi ini sudah diuji secara medis dan halal”. tegas Tito

Kita harus bersama- sama membantu pemerintah pusat dalam upaya percepatan vaksinasi sehingga Kota Depok dan negara Indonesia bisa kembali pulih dari pandemi serta beraktifitas secara normal lagi. ucap Tito

Wahyudin salah satu Tokoh Pemuda di lingkungan Rw.12 Abadijaya, mengapresiasi pelaksanaan kegiatan vaksinasi yang dilakukan oleh BARAYA, hal ini adalah sebagai langkah konkret ikut membantu pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid 19. Selain itu wahyudin mengutarakan bahwa sosok Hartono adalah figur yang penuh dengan kepedulian yang sangat tinggi, terlebih dia adalah warga dan tokoh dilingkungan Rw.12 Abadijaya dan bersama BARAYA dalam kegiatan ini secara tidak langsung menunjukkan kepedulian terhadap warga dan lingkungannya. Saya mewakili pemuda serta warga begitu mengapresiasi dan berterima kasih sudah menyelenggarakan vaksinasi massal ini. ungkap wahyu sapaan akrab

Wahyu menuturkan bahwa vaksinasi yang diadakan BARAYA berjalan dengan sangat baik. Mulai dari penjadwalan vaksin yang dilakukan teratur, protokol kesehatan dijaga ketat, alur vaksinasi diatur dengan baik dan sistematis, serta petugas vaksinasi yang melayani dengan ramah.

Smoga dengan adanya vaksinasi ini, tingkat kasus terpapar dan kematian karna covid semakin berkurang dan tidak ada lagi. Dengan adanya vaksinasi smoga warga masyarakat khususnya dilingkungan Rw.12 Abadijaya, kekebalan atau daya tahan tubuhnya semakin meningkat, semakin sehat dan kehidupan bermasyarakat bisa kembali normal. Tutup wahyu