Menu

Dark Mode

Menu

Dark Mode

Metro Depok

AASC: Jalin Silaturahmi dengan MA Miftahul Huda Depok*

badge-check


					AASC: Jalin Silaturahmi dengan MA Miftahul Huda Depok* Perbesar

DepokNews–Depok, (18/09) Amanah Adil Sharia Center Indonesia atau yang biasa di sebut AASC gelar silaturahmi dengan sekolah Madrasah Aliyah Mifrahul Huda depok. AASC merupakan lembaga edukasi ekonomi syariah kepada masyarakat, praktisi, akademisi dan lainnya. Salah satu program kerja AASC yaitu ‘AASC Goes To School’ ini akan menjadi agenda rutin AASC lakukan edukasi ke pelajar-pelajar khususnya pelajar SMA/Sederajat.

Dalam kegiatan AASC Goes To School tadi, tim disambut dengan baik oleh pihak sekolah.

“Alhamdulillah, kami dari pihak sekolah menyambut dengan baik kedatangan tim AASC, selagi itu memberikan kebaikan dan menjalin silaturahmi. Kenapa tidak.” Jawab Qodir, selaku kepala sekolah MA Miftahul Huda Depok

Selain itu, beliau menambahkan “semoga kedatangan kakak-kakak AASC ini bisa juga memberikan sharing pengalaman atau motivasi untuk terus belajar, belajar dan belajar dalam menggapai cita cita, khususnya kepada kelas 12 siswa/I MA Miftahul Huda, yang sebentar lagi akan menghadapi UNBK”

Kedatangan AASC juga disambut antusias oleh siswa/I MA Miftahul Huda yang dihadiri oleh kurang lebih 40 siswa/I dan tim elite AASC.

Kedepannya ketua komisioner AASC yaitu Rachmat Rizki Kurniawan, SEI, MM menjelaskan, bahwa lembaga AASC ini terbuka untuk siapa saja. Ini lembaga dakwah, disini kita sharing banyak ilmu dan pengetahuan khususnya dalam pengembangan Ekonomi Syariah.

Beliau menambahkan ”Semoga kedepannya AASC ini bisa lebih besar lagi dan bermanfaat bagi orang banyak.” Pungkasnya.

(Ren)

Facebook Comments Box

Read More

Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok

28 March 2025 - 13:36 WIB

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Trending on Metro Depok